Agen Togel Online

Jumat, 23 November 2018

MU Dilarang Jual Rashford


Manchester - Marcus Rashford masih belum banyak dapat kesempatan bersama Manchester United. Namun, bukan berarti MU harus melepas Rashford.

Sejak dua musim ke belakang Rashford memang kesulitan menjadi striker utama MU. Keberadaan Zlatan Ibrahimovic kemudian Romelu Lukaku memaksa pemain 21 tahun ini lebih sering dimainkan sebagai winger.

Musim ini sama saja karena Rashford kerap dirotasi dengan Anthony Martial dan para pemain depan MU lainnya. Pemain akademi MU ini baru tampil delapan kali sebagai starter di semua ajang, dengan catatan dua gol dan satu assist.

Hal ini membuat masa depan Rashford dipertanyakan dan mulai dikait-kaitkan dengan berapa klub Inggris seperti Chelsea, Arsenal, dan LIverpool. Tapi, Berbatov yang sempat menjadi striker andalan MU, berharap striker muda itu bertahan.

"Saya tak akan terlalu kaget mendengar rumor soal kepergian Marcus Rashford dari Old Trafford. Saya pikir Jose Mourinho seharusnya lebih sering memainkannya. Pengalaman bermain akan membuatnya lebih baik dan kita lihat betap bagusnya dia di timnas," ujar Berbatov kepada Betfair yang dilansir Daily Star.

"Rashford belum mencapai performa terbaiknya sejauh ini bersama MU. Tapi, dia adalah pemain bagus dengan masa depan cerah. Jika dia tak senang dengan menit bermain yang sedikit (belum pernah bermain full 90 menit), saya mengerti mengapa dia mulai memikirkan opsi lain," lanjut dia.

Baru-baru ini juga muncul rumor soal ketertarikan Real Madrid untuk merekrutnya. Rashford sendiri dikabarkan menyambut baik hal itu. Berbatov meminta MU untuk menjaganya agar kasus Paul Pogba, yang dilepas ke Juventus dan dibeli balik dengan harga tinggi, tidak terjadi lagi.

"Saya akan sangat sedih melihat dia pergi dan Manchester United harus melakukan segalanya untuk mempertahankan dia. Tapi, Anda bisa melihat banyak pemain tertarik ketika dihubungkan dengan Real Madrid," tutur Berbatov.

"Madrid bukan tempat dia akan mendapat menit lebih banyak, jelas. Tapi, ketika Anda dalam kondisi bingung, kadang Anda akan lupa dengan hal detail dan terbuai oleh tim besar. Anda akan berpikir 'masa bodoh, saya tak dapat tempat di sini, jadi kenapa tidak?'"

"Meski begitu seperti yang saya katakan, saya tak mau transfer ini terjadi. Sangat penting bagi pemain akademi mendapat kesempatan dan saya tak mau melihat situasi Pogba yang mana MU harus membayar dana besar untuk pemain yang sebenarnya sudah mereka miliki pada awalnya," tutur mantan striker tersebut.

Simak Juga 'Kerja Keras Rashford Buahkan Hasil':


Sumber : Sport.detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar